Memiliki Wajah yang Mirip , Apakah Berjodoh? Sains Menjawab

Mahsun saleh S.Si

0 Comment

Link
Mungkin anda  akrab dengan pepatah lama, “Berbeda  itu Menarik,” pada kenyataannya, apa yang diinginkan hati dalam suatu hubungan  adalah bersama seseorang yang menyerupai pemiliknya – dan kemiripan yang membuat sepasang kekasih tetap bersama. Sehingga muncul statement baru  “Jodohmu adalah cerminan dari dirimu, disini mungkin menjadi jelas“.

Saat anda membawa pasangan dan bertemu teman-temanmu dan mereka mengatakan , wajah kalian mirip pasti nanti akan berjodoh . senang pastinya , namun hal ini pun memiliki dasar ilmiah yang mungkin anda ingin ketahaui mengapa ada kemiripan setelah menjalin hubungan .


Menagap sepasang kekasih terlihat mirip? 
      Seorang Psikolog University of Michigan Robert Zajonc melakukan percobaan untuk menguji fenomena ini. Dia menganalisis foto-foto pasangan yang diambil ketika mereka adalah pengantin baru dan foto-foto dari pasangan yang sama diambil 25 tahun kemudian.

Hasil penelitian menunjukkan bahwa pasangan telah tumbuh lebih mirip satu sama lain dari waktu ke waktu. Dan pasangan yang bahagia , semakin besar kemungkinan mereka meningkat dalam kesamaan fisik mereka.

Zajonc menambahkan bahwa pasangan menjadi lebih mirip karena orang-orang dalam kontak dekat meniru ekspresi wajah masing-masing. Dengan kata lain, jika pasangan Anda memiliki selera humor yang baik dan banyak tertawa, dia mungkin akan mengembangkan garis tawa di sekitar mulut mereka – dan begitu juga Anda yang ikut tertawa bersamanya .
Maka mungkin juga hal ini dapat terjadi pada hubungan dimana anda selalu bersama dengan sesorang untuk menghabiskan aktu bersama , sahabat , pacaran dalam waktu yang lama . 

Bukti lain juga menunjukkan bahwa pria dan wanita mungkin pada awalnya tertarik pada pasangan dengan kepribadian serupa. Pada 2006, para ilmuwan di University of Liverpool meminta partisipan dalam sebuah penelitian untuk melihat foto pria bersama wanita dan menilai kepribadian mereka.

Para peserta tidak tahu siapa di foto-foto itu dan menikah dengan siapa, tetapi pasangan yang paling lama bersama-sama dinilai memiliki kepribadian yang lebih mirip. Para peneliti menyimpulkan bahwa, “memiliki sifat-sifat kepribadian yang menarik dapat menjadi penyebab dalam membuat wajah menarik.”


Lalu apakah mereka akan berjodoh?
      Pasangan mungkin mulai terlihat seperti satu sama lain karena dalam beberapa hal mereka sudah saling menyukai. Apakah mereka yang menjadi mirip sebelum menikah dan akan berjodoh ? tentu itu adalah tahayul namun kemungkinan besar dapat terjadi  karena seseoarang yang menjadi mirip karena melakukan banyak hal dengan bahagia bersama 

Tags:

Share:

Related Post

Tinggalkan komentar